Newsjatim.com, Kediri, Jelang pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kediri 2024 KPU Kabupaten Kediri gelar doa bersama Lintas Agama pada hari Selasa, 11Juni 2024.Dalam acara tersebut dihadiri perwakilan dari berbagai agama di Kabupaten Kediri, juga turut hadir Kpps yang telah di lantik sebelumnya.
Dalam kesempatan tersebut Ketua KPU Ninik Sunarmi menekankan pentingnya menjaga persaudaraan ditengah keberagaman agama dan kepercayaan di Kabupaten Kediri, beliau juga mengatakan pentingnya demokrasi guna mensukseskan Pemilukada di tahun ini”Melalui gelar doa bersama lintas agama ini semoga dapat memperkuat rasa persaudaraan dan kebersamaan guna menjadikan Kabupaten Kediri sebagai contoh toleransi yang baik”ungkap Ninik disela sambutannya.
Pilkada yang dijadwalkan akan dilaksanakan pada tanggal 27 November 2024,KPU Kabupaten Kediri berkomitmen untuk menjalankan proses pemilihan dengan jujur, adil, transparan dan penuh integritas.Ninik menambahkan semoga Pilkada nanti berjalan dengan lancar dan menghasilkan pemimpin yang baik untuk Kabupaten Kediri dan Jawa Timur.
Ninik juga berterima kasih kepada seluruh tokoh agama dan seluruh pihak yang berpartisipasi dalam acara Gelar Doa Bersama Lintas Agama sehingga acara hari ini berjalan lancar dan sukses.
Dalam akhir masa jabatannya 2019-2024 beliau beserta jajaran anggota KPU lainnya antara lain Bpk Hamdan, Bpk Agus, Bpk Nanang dan Bpk Anwar Ansori,berharap bahwa kepemimpinan yang baru yang akan dimulai tanggal 14 nanti membawa kemajuan lebih baik untuk KPU Kabupaten Kediri.
KPU Kabupaten Kediri Gelar Doa Bersama Lintas Agama Jelang Pemilihan Bupati Dan Wakil Bupati 2024
KPU Kabupaten Kediri Gelar Doa Bersama Lintas Agama Jelang Pemilihan Bupati Dan Wakil Bupati 2024