Newsjatim.com,Kediri,12/05/2024.Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengadakan gathering bersama awak media cetak dan elektronik yang di selenggarakan di Hanuman Cafe yang terletak di Dusun Kletak,Kayoran Kecamatan Semen Minggu 12/05/2024.
Acara yang bertajuk “Media Gathering KPU Kota Kediri Dalam Rangka Pemilihan Walikota Dan Wakil Walikota Kediri Tahun 2024.Dalam kesempatan tersebut Ketua KPU Kota Kediri Pusporini Endah Palupi membahas mengenai syarat dukungan bagi Calon Pasangan Walikota dan Wakil Walikota melalui jalur independen di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)kota Kediri 2024.
Syarat minimal dukungan untuk Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota yakni 10% dari jumlah penduduk Kota Kediri, imbuhnya.
Beliau mengatakan bentuk dukungan yang dilampirkan yaitu Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) pendukung.Selain itu,jumlah syarat dukungan paling sedikit 50% lebih dari Kecamatan atau Kelurahan setempat.
Komisioner KPU Moch.Wahyudi,SE,.MM menjelaskan sudah melakukan wawancara untuk calon Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK)sebanyak 31 orang karena masing-masing Kecamatan di ambil sepuluh nilai terbaik khusus Kecamatan Pesantren di ambil 11 orang karena nilai d urutan ke 10 dan 11 sama dan akan di umumkan tanggal 15/05/2024 PPK terpilih yang masing-masing Kecamatan akan di ambil 5 orang berikutnya akan di lantik pada tanggal 16/05/2024.Kemudian untuk Panitia Pemungutan Suara(PPS) 460 pendaftar yang selanjutnya akan di seleksi kelengkapan admistrasi dan test tulis untuk selanjutnya dilantik tanggal 26/05/2024 sebanyak 138 masing-masing Kelurahan ada 3 orang.
Acara Gathering tersebut bertujuan untuk menyampaikan informasi kepada masyarakat dan sepenuhnya mendukung program-progam KPU.
Ketua KPU juga menghimbau agar masyarakat lebih bijak dalam menyikapi segala sesuatu yang ada di media sosial, termasuk bijak dalam penyebaran informasi agar tercipta Pilkada yang kondusif di Kota Kediri.
Gathering KPU Bersama Media Mendukung Suksesnya Pilkada 2024 Di Kota Kediri
Gathering KPU Bersama Media Dalam Rangka Pemilihan Kepala Daerah Di Kota Kediri